Rekrutmen PT Pos Indonesia (Persero)

PT Pos Indonesia (Persero) adalah perusahaan BUMN yang bergerak di bidang jasa pengiriman surat maupun barang yang berkantor pusat di Kota Bandung dan memiliki 11 kantor regional yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Pos Indonesia memiliki tujuan yaitu membangun bangsa yang lebih berdaya saing dan sejahtera. Dengan mengusung visi menjadi postal operator, penyedia jasa kurir, logistik dan keuangan paling kompetitif. Dan misi bertindak efektif untuk mencapai performance terbaik.
Rekrutmen Bersama BUMN 2025 - PT Pos Indonesia (Persero)
PT Pos Indonesia (Persero) saat ini membuka rekrutmen pegawai untuk posiai antara lain sebagai berikut :
Junior Analyst Bidang Assesment
Deskripsi Pekerjaan
Memberikan dukungan dalam proses asesmen, mulai dari persiapan, pelaksanaan, hingga pelaporan hasil, untuk memastikan efektivitas dan efisiensi proses rekrutmen dan pengembangan karyawan.
- Mengelola permintaan kebutuhan asesmen dan menyelenggarakan asesmen profil kompetensi karyawan.
- Mengelola dan melakukan tes potensi dan kompetensi karyawan.
Persyaratan
A. Kebutuhan Umum : Bersedia ditempatkan di Seluruh Indonesia.
B. Keterampilan Khusus :
- Lulusan sarjana (S1) Psikologi.
- Memiliki pemahaman yang kuat tentang prinsip-prinsip psikologi dan prinsip-prinsip asesmen.
- Mampu melakukan asesmen psikologi dan atau interpretasi hasil tes.
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik, baik lisan maupun tulisan.
- Mampu bekerja secara mandiri maupun dalam tim.
- Mampu mengoperasikan komputer dan program-program yang relevan.
C. Pengalaman: Memiliki pengalaman kerja sebagai asesor atau magang di biro psikologi akan menjadi nilai tambah.
Kualifikasi Umum
- Laki-laki dan Perempuan
- S1-Perguruan Tinggi, Max. Usia: 30, Min. IPK: 3.00
- Sertifikasi Khusus : Toefl/IELTS/TOEIC
- Jurusan yang dapat melamar : Psikologi
Penempatan: Seluruh Indonesia
Status : Pegawai Tetap
Jenis Rekrutmen : Fresh Graduate
Bidang Pekerjaan : SDM / HC