Lowongan Kerja Direktorat Kesehatan dan Gizi Masyarakat Kementerian PPN/Bappenas

Kementerian PPN/Bappenas adalah kementerian yang mempunyai tugas terkait penyelenggaraan urusan pemerintah di bidang perencanaan pembangunan nasional untuk membantu Presiden dalam menyelenggarakan pemerintahan negara.

Salah satu Direktorat di Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional / Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) adalah Direktorat KGM Bappenas. Direktorat Kesehatan dan Gizi Masyarakat mempunyai tugas melaksanakan koordinasi dan perumusan kebijakan, sinkronisasi pelaksanaan kebijakan, pemantauan, evaluasi dan pengendalian, serta penyusunan prakarsa strategis pembangunan lintas sektor perencanaan pembangunan nasional di bidang kesehatan dan gizi masyarakat.

Sekretariat Scalling Up Nutrition (SUN) Movement di Kementerian PPN/Bappenas bertugas untuk mengoordinasikan kegiatan SUN Indonesia yang merupakan bagian dari gerakan SUN di tingkat global yang berfokus pada seluruh masalah gizi, termasuk mengoordinasikan jejaring yang terlibat (pemerintah, mitra pembangunan, organisasi masyarakat madani, dunia usaha, serta akademis & organisasi profesi).

Direktorat Kesehatan dan Gizi Masyarakat Kementerian PPN/Bappenas membuka lowongan kerja untuk posisi Junior Program Assistant SUN Secretariat. Untuk lowongan Kerja Direktorat Kesehatan dan Gizi Masyarakat Kementerian PPN/Bappenas selengkapnya simak di bawah ini.

Junior Program Assistant SUN Secretariat

Deskripsi Tugas :

  • Memfasilitasi koordinasi dan komunikasi dengan jejaring SUN (SUN Networks)
  • Memfasilitasi pertemuan, diskusi, dan workshop dengan mempersiapkan teknis, notula, laporan, serta bahan presentasi/diskusi
  • Menyusun laporan tahunan pelaksanaan SUN Movement di Indonesia
  • Berkoordinasi dengan Global SUN Secretariat
  • Mendukung administrasi dan hal terkait sekretariat SUN lainnya

Kualifikasi :

  • Pendidikan S1 jurusan kesehatan masyarakat/gizi/terkait dari peruguruan tinggi dalam negeri minimal akreditasi B atau luar negeri
  • Usia minimal 22 tahun
  • IPK minimal 3.25 (dari skala 4.00)
  • Kemampuan berbahasa Inggris yang baik (lisan maupun tulisan)
  • Diutamakan pernah memiliki pengalaman bekerja di instansi pemerintah

 

 

Persyaratan :

  • Surat lamaran yang ditujukan kepada Plt.Direktur Kesehatan dan Gizi Masyarakat Kementerian PPN/Bappenas
  • Curriculum Vitae (dilengkapi pas foto terbaru); wajib mencantumkan deskripsi dan keluaran pengalaman pekerjaan sebelumnya
  • Fotokopi Ijazah terakhir dan transkrip nilai
  • Video maksimal 5 menit (menampilkan wajah sedang berbicara) menyampaikan dalam bahasa inggris perkenalan diri dan hal yang diketahui terkait SUN Movement di Indonesia

Pengiriman lamaran tanggal 3 s/d 7 Januari 2024 pukul 20.00 WIB melalui Google Form di link.bappenas.go.id/lamaranjuniorprogramassistantSUN

Tips Untuk Pelamar

  • Jangan lupa sampaikan anda mendapat Info Lowongan Kerja dari RAJALOKER ID
  • Buatlah CV (Curriculum Vitae) atau Daftar Riwayat Hidup dan Surat Lamaran Kerja semenarik mungkin agar lebih mendapat perhatian HRD. Buat CV Cepat dan Praktis di BikinCV dan lihat juga Contoh Surat Lamaran Kerja yang baik dan benar.
  • Ketika melamar lowongan kerja, anda tidak boleh membayar sejumlah uang kepada seseorang/ perusahaan. Jika ada yang meminta, Tolak Saja! Kemungkinan besar itu adalah sebuah penipuan.
  • Belakangan ini sering terjadi penipuan kepada calon pencari kerja. Selalu berhati-hati dan waspada terhadap segala bentuk penipuan!